Kapolresta Cirebon Bersama Pj Bupati Cirebon Temui Ibu di Sawah, Semangati Tetap Gigih Bekerja di Hari Ibu

    Kapolresta Cirebon Bersama Pj Bupati Cirebon Temui Ibu di Sawah, Semangati Tetap Gigih Bekerja di Hari Ibu

    Cirebon – Dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember, Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., bersama Pj Bupati Cirebon Drs. Wahyu Mijaya, dan Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Sophi Zulfia mengunjungi sejumlah ibu petani yang sedang bekerja di Sawah Desa Sedong Kidul Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon. Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan semangat dan penghargaan kepada para ibu yang terus gigih bekerja demi memenuhi kebutuhan keluarga, sekaligus untuk merayakan peran penting ibu dalam kehidupan sehari-hari.

    Dalam kunjungan tersebut, Kapolresta Cirebon bersam Pj Bupati Cirebon dan Ketua DPRD Kabupaten Cirebon berinteraksi langsung dengan para ibu yang tengah beraktivitas di sawah, menyampaikan apresiasi atas kerja keras mereka.

    “Ibu-ibu adalah pahlawan keluarga. Pada Hari Ibu ini, kami ingin memberikan semangat agar tetap gigih dan tabah menjalani tugas-tugas sehari-hari, baik di rumah maupun di luar rumah, ” ujar Kombes Pol. Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., Senin ( 23/12/2024).

    Para ibu petani yang menerima kunjungan tersebut merasa terharu dan bersyukur atas perhatian yang diberikan. Mereka pun mengungkapkan rasa bangga bisa terus bekerja dengan keras meskipun harus membagi waktu antara keluarga dan pekerjaan di sawah.

    Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K, S.H, M.H, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari implementasi Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto yang mengedepankan pemberdayaan masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan bergizi.

    Pihaknya mengajak warga untuk memanfaatkan lahan yang ada dengan menanam tanaman bergizi seperti sayuran, buah dan rempah. Pendekatan yang humanis ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kemandirian pangan sekaligus menjaga keseimbangan lingkungan sekitar.

    "Upaya ini diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan ketahanan pangan di Kabupaten Cirebon. Semoga melalui inisiasi ini, kebutuhan pangan bergizi masyarakat dapat terpenuhi dengan baik, " ujarnya, Senin (23/12/2024).

    polrestacirebon
    Panji Rahitno

    Panji Rahitno

    Artikel Sebelumnya

    Berikan pelayanan Prima, Polsek Karangsembung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kapolresta Cirebon Bersama Pj Bupati Cirebon Temui Ibu di Sawah, Semangati Tetap Gigih Bekerja di Hari Ibu
    Polri Lakukan Pelatihan Gabungan Ambulans Udara, Tingkatkan Pelayanan Darurat Saat Nataru
    Polda Jabar Gelar Pemeriksaan Serentak Senjata Api Anggota Polri
    Polda Jatim Lakukan Pengecekan Senpi dan Amunisi Anggota
    Ops Lilin Semeru 2024, Polda Jatim Gelar Tes Urine Pengemudi Bus di Terminal Purabaya
    Kasat Binmas Polresta Cirebon Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Cirebon Katon Tahun 2024
    Kapolresta Cirebon Panen Hasil Tanaman Pekarangan Pangan Bergizi
    Polresta Cirebon Libatkan 1.443 Personil Gabungan Selama Operasi Lilin Lodaya 2024
    Jelang Natal, Polresta Cirebon Lakukan Pengamanan Gereja Saat Kebaktian Ibadah Minggu
    Jalin Kedekatan Dengan Masyarakat, Polsek Arjawinangun Laksanakan Patroli Dialogis
    Kasat Binmas Polresta Cirebon Hadiri Pembukaan Kejuaraan Pencak Silat Cirebon Katon Tahun 2024
    Polresta Cirebon Libatkan 1.443 Personil Gabungan Selama Operasi Lilin Lodaya 2024
    Untuk menjaga situasi kamtibmas dini hari jajaran Polsek Kaliwedi laksanakan Patroli malam jelang Subuh.
    Kapolsek Beber AKP Uton Suhartono SH, MH Pimpin Patroli Tiga Pilar Dalam Ops Mantap Praja Lodaya 2024
    Wakapolresta Cirebon AKBP  Imara Utama. SIK, MH Tinjau Langsung Pilkada 2024 Di TPS 07 Desa Kondangsari
    Kapolsek Ciwaringin dan anggota, menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
    Kanit Binmas bersama Ps Ka SPK  Sambangi Poskamling Desa Ciuyah kec. Waled kab. Cirebon
    Gatur PH. Pagi di laksanakan dj depan SDN3 Tegalsari, Pengaturan Lalu-lintas pagi untuk memberikan pelayanan kepada anak2 sekolah dan masyarakat serta cegah Tawuran Pelajar.
    Kegiatan Silaturahmi Kamtibmas Kapolresta Cirebon bersama Ketua Pengadilan Agama dan Kepala Kantor Imigrasi Cirebon dalam rangka mencegah terjadinya tindak pidana perdagangan Orang di Kantor Kecamatan Gebang
    Dalam rangka mencegah perusakan APK Pilkada, Polsek Lemahabang rutin laksanakan Patroli.

    Ikuti Kami